Video of the Day

Senin, 11 April 2016

Gaji 14 Cair dalam Waktu Dekat!

Pencairan Gaji Ke-14
asncpns.com - Seperti kita ketahui bahwa perintah telah mengeluarkan kebijakan pemberian tunjangan hari raya yang diberikan sebagai kompensasi tidak naiknya gaji pada tahun 2016. Tunjangan ini makin dikenal dengan istilah gaji ke-14. Namun kapan para PNS bisa mendapatkan gaji 14 ini, hingga saat ini belum ada kabar resmi dari Pemerintah, dalam hal ini Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi dan Birokrasi (KemenPANRB).

Menurut Herman Suryatman selaku Kepala Biro Hukum Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB), belum bisa memastikan kapan tepatnya waktu pembayaran gaji ke 14 ini karena masih menunggu keputusan Kementerian Keuangan (Kemenkeu). "Belum. Tunggu saja perkembangan," katanya di Jakarta, Jumat (08/4/2016).

Namun menurut Herman, gaji ke 14 ini akan cair dalam waktu dekat, dengan target pencairan adalah sebelum pada Hari Raya Idul Fitri yang menurut kalender akan jatuh pada bulan Juli 2016. Dengan demikian, pembayaran gaji ini akan berdekatan dengan pembayaran gaji ke-13 yang biasanya dilakukan pada bulan pertengahan tahun atau sekitar bulan mei dan juni.

Sedangkan untuk mekanisme pembayaran gaji ke-14 tidak akan jauh berbeda dengan pembayaran gaji bulanan. "Kemungkinan sebelum Lebaran atau bulan puasa. Ya, teknis penerimaan seperti gaji biasa," kata dia.

Sementara itu Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo mengatakan bahwa pemerintah memberikan pendapatan ekstra berupa gaji ke-13 dan gaji ke-14 tahun ini kepada para ASN. "‎Jadi gaji ke-14. Kalau gaji ke-13 itu saat Lebaran, mungkin ke-14 ini pada masa jelang masuk sekolah. Itu kewenangan Kementerian Keuangan (Kemenkeu)," ungkap  Tjahjo.

Tjahjo  juga menambahkan bahwa, saat ini pemerintah masih menunggu pertumbuhan ekonomi hingga mencapai 7 persen sebelum merealisasikan kenaikan gaji PNS. Oleh karena itu untuk kenaikan gaji PNS, masih belum bisa dipastikan kapan.

Untuk gaji ke 14 ini, Kemenkeu sudah menganggarkan dana sebesar Rp 6 triliun  dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2016.


Anonim

Author & Editor

ASNCPNS.COM adalah website independent yang tidak dibiayai oleh pihak manapun. Informasi kami selektif, akurat, no-hoax tanpa bumbu-bumbu tambahan yang sekiranya bisa membuat informasi terkesan lebih besar atau lebih baik.



1 komentar:

  1. PENGUMUMAN
    Wahai Para pegawai Negeri dari sabang sampai maroke mari kita ber do'a agar ekonomi indonesia naik menjadi 7% agar Pemerintah bisa menaikkan gaji kita.....!!

    BalasHapus

Sosmed Kita

Facebook
Like Us
Google Plus
Follow Us
Twitter
Follow Us
Pinterest
Follow Us

Subscribe dapetin info asncpns

(Kamu dapetin kabar Fresh dari kita, aman dari HOAX)