Video of the Day

Minggu, 20 Juli 2014

Tahapan Daftar Online Web CPNS

Hanya dengan memiliki Nomor Induk Kependudukan masyarakat umum bisa langsung mendaftar CPNS tahun 2014. Sesuai dengan peraturan seleksi tahun ini yang segala dipermudah, termasuk persyaratan yang diajukan untuk bisa mengikuti seleksi CPNS 2014 tidak memerlukan lagi SKCK dan Surat Ketenagakerjaan. System pendaftaran yang digunakan adalah menggunakan system online yang bisa merangkul masyarakat yang berminat untuk menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS).

Sedangkan persyaratan lain tergantung kepada masing-masing instansi atau Kementerian. Persyaratan tersebut diperlukan untuk proses pemberkasan (validasi) yang selanjutnya akan dilakukan Tes Kompetensi Dasar (TKD).
Nomor NIK Bisa Daftar CPNS
Pendaftaran secara online bisa dilakukan di website http://panselnas.kemenpan.go.id yaitu website nasional. Setelah mendapatkan username dan password peserta bisa mendaftar di website http://sscn.bkn.go.id atau single entry atau tidak ada lagi website untuk pendaftaran CPNS 2014 kecuali di website yang dimiliki BKN ini. Untuk informasi formasi dan pengumuman masing masing daerah kabupaten/kota dan provinsi silakan anda lihat di website http://www.asncpns.com/2014/06/list-penerimaan-cpns-seluruh-indonesia.html. Penerapan system online dilakukan untuk bisa memenuhi formasi yang tahun sebelumnya kosong, hal ini dikarenakan banyaknya peserta yang lulus tes di beberapa instansi sehingga untuk tahun ini peraturan berubah yaitu pelamar bisa memilih tiga jabatan dalam satu instansi.

Pengadaan CPNS tahun ini memang serba dipermudah oleh pemerintah, selain bertujuan untuk tidak memperumit peserta juga dilakukan untuk menghasilkan pegawai yang memiliki kemampuan seimbang dengan jabatan yang tersedia. Yang perlu dipersiapkan adalah belajar dengan semaksimal mungkin mengenai soal yang akan keluar pada saat tes nanti. Materi yang bisa dipelajari adalah Paket LKIT 2014 di alamat http://www.paketlkit.com/2014/02/paket-lkit-2014.html yang mencakup soal Tes Kompetensi Dasar (TKD). Selain itu, juga terdapat software CAT CPNS yang bisa dipelajari. Sedangkan untuk Ujian Tes Kompetensi Bidang, silakan anda pahami Paket LKIT TKB di http://www.paketlkit.com/2014/05/paket-lkit-tkb.html

Untuk melakukan pendaftaran harus menunggu formasi dari masing-masing instansi pemerintah yang harus diberikan kepada pemerintah pusat. Setelah formasi ditentukan, maka pendaftaran akan dimulai dan berlanjut sampai tes seleksi ASN 2014. Persiapan lain yang sedang dalam proses adalah penyediaan CAT dengan menggunakan beberapa fasilitas yang ada, BKN telah menyediakan 1.215 PC ditambah dengan fasilitas UKG yang dimiliki oleh Kemendikbud. Untuk jadwal tentative pengadaan CPNS tahun 2014 bisa dilihat di http://www.asncpns.com/2014/07/jadwal-tentatif-pengadaan-cpns-2014.html


Anonim

Author & Editor

ASNCPNS.COM adalah website independent yang tidak dibiayai oleh pihak manapun. Informasi kami selektif, akurat, no-hoax tanpa bumbu-bumbu tambahan yang sekiranya bisa membuat informasi terkesan lebih besar atau lebih baik.



1 komentar:

Sosmed Kita

Facebook
Like Us
Google Plus
Follow Us
Twitter
Follow Us
Pinterest
Follow Us

Subscribe dapetin info asncpns

(Kamu dapetin kabar Fresh dari kita, aman dari HOAX)